Koreografer Tari Hadrah Markhaban Ala Sumenep

Koreografer Tari Hadrah Markhaban Ala Sumenep

Abdul Rachman lahir di Pasuruan Jawa Timur pada tanggal 14 September 1979, dari keluarga santri yang sama sekali tidak mengenal dunia kesenian. Karena sejak umur 10 tahun beliau sudah berada di Pondok Pesantren ini.

Keluarga Abdul Rachman baik kakak maupun adiknya kesemuanya dipondokkan. Abdul Rachman sendiri berada di Pondok Pesantren Tahfidhul Qur’an ini sudah 9 tahun, pertama kali mengenal kesenian Hadrah di Pasuruan (tanah kelahiran).


Di Pondok Pesantren ini keberadaannya belum ada kesenian Hadrah, kemudian KH. Abdul Aziz Hasanan mempunyai keinginan mempunyai kesenian hadrah, beliau mendatangkan kesenian hadrah dari Pasuruan, kesenian Hadrah ini tidak ada tariannya. Tetapi hanya ada gerak-gerak duduk dan sangat sederhana, seperti kesenian Hadrah yang berada di masjid atau daerah-daerah yang mempunyai kesenian hadrah.

Karena di Pondok Pesantren ini mempunyai santri dari berbagai daerah, ada seorang santri dari Sumenep beliau bernama Kholikul Fadhir. Memberikan informasi di Sumenep ada kesenian Hadrah yang ada tariannya. Tak lama kemudian didatangkan di Surabaya, karena Abdul Rachman mempunyai keinginan sangat besar untuk berlatih tari Hadrah, beliau dipilih oleh KH. Abdul Azis Hasanan untuk belajar di Sumenep. Disana belajar vocal tabuhan, syair dan tari.

Abdul Rachman mendapatkan tari Hadrah Badha’tu dari Sumenep, dari tarian itu beliau mempunyai keinginan agar bisa menciptakan tarian sendiri. Berkat kerja keras bersama tema-teman di Pondok dan didukung oleh KH. Abdul Azis Hasanan beliau bisa menciptakan tarian hadrah
Previous
Next Post »